CARA MENGECILKAN PERUT TANPA HARUS BEROLAHRAGA (dedaunan.com)

07.05 Unknown 0 Comments

Source:

Cara Menghilangkan Perut Buncit Tanpa Olahraga

Mungkinkah mengecilkan perut yang buncit tanpa berolahraga? Jika Anda masih penasaran dengan jawaban pertanyaan tersebut, jawabannya adalah sangat mungkin. Ada banyak cara yang bisa menjadi pilihan alternatif Anda selain olahraga untuk bisa mengecilkan perut buncit. Diantaranya adalah mengatur pola makan dan juga melakukan gaya hidup sehat. Jika Anda sudah rutin berolahraga namun pola makan dan gaya hidup Anda tidak sehat, mungkin hilangnya perut buncit yang Anda miliki hanyalah akan menjadi mitos untuk Anda. Oleh karena itu sangat disarankan agar para “pemilik” perut buncit ini juga menyeimbangkan pola hidupnya selain dengan hanya berolahraga saja.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini kita akan bahas lebih lanjut mengenai beberapa cara mengecilkan perut buncit tanpa olahraga yang bisa Anda lakukan agar perut buncit bisa segera menghilang. Simak ulasannya berikut ini.
  1. Sering Makan dengan Porsi Sedikit
Bagi orang-orang yang mungkin sedang melakukan program diet atau sedang memerangi perut buncit, kebanyakan akan mengurangi intensitas makan mereka setiap harinya. Padahal ada fakta yang membuktikan bahwa sering makan pada saat sedang melakukan program diet atau saat sedang mengecilkan perut buncit adalah salah satu cara yang efektif. Akan tetapi, bukan berarti Anda boleh makan dengan sembarangan. Sering makan yang dimaksudkan adalah sering makan dengan porsi yang sedikit. Perut buncit biasanya terbentuk karena kebiasaan makan yang tidak terkontrol. Maka dari itu cara mengecilkan perut buncit tanpa olahraga yang pertama bisa Anda coba dengan menambah intensitas makan Anda dengan porsi yang sedikit. Makanlah pada pukul 07.00, 10.00, 12.00, 15.00 dan pukul 18.00. Jadwal tersebut membuat Anda tidak akan merasakan kenyang dan lapar.
  1. Mengonsumsi Camilan Sehat. Fakta kedua mengungkapkan bahwa orang yang sedang berdiet selalu menghindari camilan atau makanan ringan di luar jam makan. Namun demikian, ternyata mengonsumsi camilan di luar jam makan bisa menjadi penunda lapar. Akan tetapi tetaplah untuk memilih jenis camilan sehat yang juga bisa memberikan efek kenyang. Cobalah untuk mengonsumsi buah-buahan segar seperti buah pisang, apel, jeruk, atau Anda juga bisa konsumsi buah tersebut dalam bentuk jus. Selain itu untuk mengalihkan rasa lapar yang Anda rasakan, Anda jugabisa mengonsumsi beberapa jenis camilan kacang-kacangan seperti kacang almond, mete, kedelai, kacang hijau, dan jenis kacang-kacangan sehat lainnya. Cara mengecilkan perut secara alami tanpa olahraga ini dijamin bisa mengganjal rasa lapar Anda sebelum mengonsumsi makanan utama.
  1. Berkomitmen untuk Menjalani Pantangan
Biasanya orang-orang yang ingin mengecilkan perut buncit juga harus memiliki komitmen untuk tidak melanggar pantangan yang sudah dibuatnya sendiri. Cara mengecilkan perut buncit tanpa berolahraga juga harus dilakukan dengan niat yang kuat agar hasil yang didapatkan pun lebih maksimal. Misalnya sebelumnya Anda adalah seorang yang suka mengonsumsi alkohol, suka makan gorengan berleih, mengonsumsi makanan yang banyak garam, atau makanan instan. Nah, saat Anda berkomitmen untuk tidak melakukan pantangan tersebubt, teruslah konsisten sampai Anda mulai merasakan perubahan. Selain itu hindari telat makan dan buatlah jadwal makan yang teratur. Telat makan justru akan merusak proses pengecilan perut buncit Anda karena telat makan akan membuat lonjakan napsu makan.
  1. Mengganti Karbohidrat dengan Protein dan Serat
Cara menghilangkan perut buncit tanpa olahraga selanjutnya adalah dengan mengurangi konsumsi nasi putih dan juga gula yang berlebihan. Saat Anda berencana dan sudah berniat untuk mengecilkan perut buncit Anda, lakukanlah gebrakan baru untuk diri Anda sendiri. Sesekali cobalah ubah menu makanan nasi putih dan juga gula yang berlebih dengan makanan yang lebih banyak mengandung protein dan juga serat. Misalkan seperti telur, ikan, kedelai, dan sebagainya. Lagi pula jenis makanan ini juga dinilai efektif membuat rasa kenyang bertahan lebih lama ketimbang nasi putih.
  1. Minum Air Putih
Sekitar 80 persen tubuh manusia terdiri dari air. Maka dari itu tak heran jika seseorang kurang mengonsumsi air, maka ia akan mengalami gangguan kesehatan. Air putih bermanfaat sebagai pelarut dalam tubuh manusia. Namun selain itu air putih yang kita konsumsi ternyata juga membantu mempercepat pembentukan energi yang ada di dalam tubuh. Air putih bisa membantu pembakaran karbohidrat dan juga pembakaran lemak yang menyebabkan perut buncit. Dan untuk cara mengecilkan perut buncit tanpa olahraga disarankan Anda harus mengonsumsi air putih kurang lebih 8 gelas per harinya. Dengan demikian pembakaran lemak di dalam tubuh yang menyebabkan perut buncit pun akan lebih cepat.

Cara Mengecilkan Perut Buncit Tanpa Olahraga dengan Jeruk Nipis

Selain degan pola hidup sehat yang caranya sudah dijelaskan tadi, ternyata ada satu jenis buah yang bisa membantu Anda mengecilkan perut buncit tanpa olahraga dan secara alami. Buah tersebut adalah jeruk nipis yang ternyata sudah lama dipercaya cukup efektif sebagai cara menghilangkan perut buncit tanpa olahraga. Jeruk nipis dinilai baik untuk membantu merampingkan perut yang buncit, baik untuk perawata dari luar ataupun dari dalam. Kandungan vitamin C yang banyak terdapat pada jeruk nipis ini juga bisa merawat kecantikan tubuh Anda, loh. Ada dua cara mengecilkan perut buncit tanpa olahraga dengan jeruk nipis, yaitu dengan perawatan luar dengan dibalurkan pada permukaan perut. Dan juga perawatan dalam, yaitu dengan mengonsumsi jeruk nipis secara langsung. Kegiatan tersebut bisa Anda lakukan secara teratur satu kali sehari. Kandungan yang ada dalam jeruk nipis dipercaya bisa membantu melangsingkan tubuh Anda dan melancarkan pencernaan karena seratnya tinggi. So, sekarang giliran Anda untuk mencoba bagaimana cara cara mengecilkan perut secara alami tanpa olahraga seperti yang tadi sudah dijelaskan.

You Might Also Like

0 komentar: